Rabu, 28 Januari 2015

RENDANG



Walaupun kami bukan orang padang, aku dan suamiku sukaa sekali masakan padang. Kalau makan masakan padang rasanya nagih pengen nambah terus....

Rendang adalah salah satu menu wajib suamiku kalau makan di restoran padang. Berhubung di rumah ada stok daging banyak, dan kebetulan punya warisan daun kunyit dan bumbu-bumbu padang lainnya dari temanku yang baru saja kembali ke tanah air ya akhirnya dimanfaatkanlah dan jadilah rendang ini. Masaknya lumayan lama ya, karena harus menunggu dari airnya banyak hingga airnya blas ga ada. Tapi buah dari kesabaran hasilnya nikmat jugaa..

Dibawah ini aku dapatkan resep dari Desi Anwar, tetapi aku tidak pakai bumbu c. jadi bumbu A dan B langsung direbus bersama si daging. Yuk ikutan mencoba..

:: Resep: Dewi Anwar ::
Bahan2:

1 kg Daging gandik tanpa lemak, potong menjadi 25-28 bagian, cuci bersih dan tiriskan
3 butir Kelapa tua, buat santan kental (2-3 kali perasan dengan air hangat kuku, kira-kira 1800 cc)

Bumbu A - dihaluskan:

20 butir Bawang merah
10 butir Bawang putih
Seibu jari (= 6cm) Jahe
1 ons Cabe merah besar giling
1 sdt Merica putih
Jika suka pedas, tambahkan beberapa buah cabe rawit

Bumbu B:

Seibu jari lengkuas (laos), digeprek
3 batang Sereh, geprek bagian putihnya
3 buah Bunga pekak (bunga lawang, bentuknya seperti bintang)
5 lembar Daun jeruk
3 lembar Daun salam
2 lembar Daun kunyit, disobek2
Paling bagus jika menggunakan bumbu-bumbu yang masih segar, belum kering

Bumbu C - pelengkap:1 sdm Kelapa serundeng (kelapa diparut memanjang, digongseng tanpa minyak sampai coklat, giling halus sampai keluar minyaknya)
1 sdm (kira2 25 gram) Hati sapi rebus, giling halus --> wajib ada
1 sdm Air asam
2 sdt Garam (atas sesuai selera)
1 sdm Gula (atau sesuai selera)

Cara membuat:

1) Ungkep daging dengan bumbu A (beri air sedikit saja), biarkan hingga air daging keluar. Terus ungkep sampai air kering (gunakan api kecil).

2) Tuang santan, masukkan bumbu B, aduk rata. Aduk santan dengan gerakan menimba hingga mendidih, jaga supaya tidak pecah. Gerakan menimba akan mencegah santan pecah.

Catatan: ketika mulai mengungkep daging, di panci terpisah aku merebus santan dengan api yang kecil sekali. Santan terus diaduk-aduk dan dibubuhi seujung sendok teh garam. Dari pengalaman, santan mentah rawan sekali menjadi kecut. Dengan cara ini rasa santan tidak berubah dan tidak mudah pecah ketika dimasak. Setelah santan mendidih, lanjut ke langkah 2.3) Kecilkan api, masak hingga santan mengeluarkan minyak (warnanya kuning seperti mentega leleh atau minyak goreng di masakan bali).

4) Masukkan bumbu C termasuk garam dan gula. Cicipi dan koreksi sampai rasanya pas.

5) Masak terus sambil sekali-sekali diaduk supaya tidak lengket sampai rendang berdedak dan berwarna coklat (kira-kira 1 jam untuk 1 kg daging).

Birthday Cake for Raffa (5 tahun)

Tahun ini (2015) aku memang berniat membuatkan kue ulang tahun untuk Raffa dan Evan. Untuk kue ulang tahun Evan sudah aku posting, kue tersebut dihias dengan fondant. Sedangkan untuk Raffa, aku menghias dengan butter cream cheese.





Base Cake~Sponge Cake Vanilla
Sponge cake dasar by Fatmah Bahalwan

Bahan:

8 btr telur
200 gr gula
225 gr tepung terigu (aku pakai 200gr tepung terigu, 25gr tepung maizena)
1 1/2 sdt vanilla ekstrak (aku tambahi ini)
1 sdm emulsifier
100gr margarine, lelehkan

 Cara membuat:

  1. Panaskan oven 180 derajat celsius.
  2. Kocok telur dan gula sampai naik, masukkan emulsifier, kocok terus hingga kental berjejak (fase ‘jambul petruk’) :).
  3. Tuang tepung terigu sambil di ayak secara bertahap, aduk rata. Masukkan mentega cair, aduk rata.
  4. Tuang kedalam loyang cincin 24-26 cm, panggang hingga matang, kurang lebih 45 menit

Butter Cream Cheese
800 gr mentega putih (aku pakai unsalted butter)
200 ml whipped cream cair
400 gr cream cheese
500 gr susu kental manis putih (1 kaleng)~ atau manisnya bisa diukur sesuai selera

Pewarna makanan hijau, biru, kuning (aku pakai pewarna makanan gel dari wilton)

Cara membuat:
1. Kocok mentega hingga lembut dan ringan.
2. Masukkan bahan lainnya kecuali pewarna makanan, kocok hingga rata dan kaku sehingga butter cream siap pakai.
3. Bagi butter cream sesuai yang akan dipakai, dan beri pewarna yg diinginkan aduk dengan spatula.




Selasa, 13 Januari 2015

Cake Ulang Tahun untuk Evan yang ke 2

Dekorasi cake ini aku buat dengan penuh cinta.. ceilaaa.. dan niat yang teguh. hahaha.. Teguh banget, karena hampir menyerah. Maklum ya ini dekorasi pertama yang aku buat untuk anakku. Dibuat dari jam 10 pagi hingga 10 malam, lama bangeuuutt.. dan rempong banget deh karena saat mengerjakan ini, disambi ngurus kunyil-kunyil dan bapake. hehe.. hasilnya not bad lah yaa. Meskipun masih berantakan. :D


Tom Yam Seafood

Masih mencari menu yang pas untuk menghangatkan tubuh di musim dingin kali ini, Tom Yam menjadi salah satu menu favorit dikala jajan di luar rumah. Dan akupun penasaran untuk membuat si tom yam ini, kan lumayan ya kalau bisa membuat sendiri bisa suka-suka masukin isiannya dan puas makannya. Untuk kali ini aku bener-bener niat loh, karena sebenarnya ada 2 bahan yang aku tidak punya. Tetapi saking niatnya, langsung cus ke mini mart depan apartment. Padahal aku biasanya paling males ni kalau harus ke warung depan hanya untuk membeli beberapa bahan aja. Alhamdulillah akhirnya jadi juga tom yam seafoodnya, dan rasanya lumayaannn... nyummy...


Bahan-bahan:
- Air kaldu udang
- 3 Serai
- 1 Ruas lengkuas
- 5-6 lembar daun jeruk
- 1 buah Lemon (atau disesuaikan tingkat keasamannya)
- Daun ketumbar cincang
- Tomat iris
- Gula
- Garam
- Udang
- Cumi
- Kerang

Bumbu halus:
- 5 siung Bawang putih
- 4 Cabe merah besar

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus, serai, lengkuas, daun jeruk.
2. Setelah harum masukkan udang, cumi, kerang, tumis hingga setengah matang.
3. Masukkan air kaldu, beri gula dan garam.
4. Setelah seafood matang, masukkan perasan lemon, daun ketumbar cincang dan tomat. Sajikan




Fish Cake Soup (Odeng)

Kangen dengan makanan Korea yang satu ini. Di negrinya kita dapat dengan mudah jajan odeng, karena di setiap daerah pasti banyak sekali yang menjajakan makanan ini di pinggir jalan.

Berhubung lagi kangen-kangennya dan kebetulan cuaca dingin juga mendukung, langsung buka kulkas dan segera memanfaatkan sisa fish cake. Dapatlah satu resep dari http://www.maangchi.com/ dan setelah jadi, wow kuahnya rasanya samaa.. yumm... sukses juga mendapatkan odeng di Doha.hehe..

Bahan-bahan:
- Lembaran fish cake (satu lembar dipotong memanjang menjadi 2 atau 3 bagian)
- Tusuk sate
- Air mineral
- Ikan teri
- Rumput laut kering (karena kemarin tidak punya stok, jadilah aku pakai rumput laut untuk sushi/kimbab)
- 1/2 bawang bombay (cincang kasar)
- 1-2 sdm soy sauce
- sedikit garam

Cara membuat:
1. Tusukkan lembaran fish cake pada tusuk sate seperti foto di atas.
2. Buat kuah: rebus air, ikan teri, rumput laut, bawang bombay, soy sauce dan sedikit garam selama kurang lebih 15 menit untuk mendapatkan kaldu ikannya.
3. Setelah itu masukkan fish cake yang telah ditusuk kedalam rebusan, setelah fish cake matang siap untuk disajikan.









Senin, 12 Januari 2015

ROTI BOY/MEXICAN BUN

Sukaaa banget dengan roti yang satu ini, kalau lewat di depan tokonya pasti deh aromanya ngebuat nelen ludah. Ya ga sihhh.. hihihi.. Jadi penasaran juga mau buat sendiri, eh pas di buat jadinya guede-guede. Sekali makan langsung kuenyang banget ini. Coba ya liat penampakan hasil buatanku, dan cuss langsung buat di rumah juga sebelum perut keroncongan.


Resep Adonan Roti 
- 500 gram tepung terigu protein tinggi 
- 1 sendok Makan Ragi Instan 
- 27 Gram susu bubuk
- 100 Gram Gula Bubuk (boleh lebih klo suka manis) 
- 80 Gram Margarin 
- 2 Butir kuning Telur 
- Garam 1/4 sendok Teh 
- Bread Improved 1/4 sendok Teh 
- 300 CC Air hangant Kuku 

Adonan Topping
- 100 Gram margarin
- 50 gr Gula
- 27 gram susu bubuk
- 2 Sachet Kopi Instan 
- 100 Gram Terigu protein Rendah
- 1 butir telur utuh 

Isian
-  salted butter Beku (masukin Frezer) 

Cara membuat adonan roti
1. Masukan air hangat dalam gelas ukur, masukan Susu, gula setengah sendok, masukkan terigu setengah sendok, masukkan Ragi, aduk rata dan diamkan kira² 10 Menit. 
2. Setelah mengembang or berbuih masukkan kuning telur dan aduk kemudian tuang ke wadah baskom.
3. Campur terigu, dan gula aduk sampai rata, setelah rata masukkan margarin, dan bread improver. Uleni hingga rata, dan kemudian terakhir masukkan garam dan uleni lagi selama 15-30 menit hingga tercampur sampai benar² rata kemudian tutup dengan kain basah dan diamkan sekitar 1 jam. 

4. Setelah adonan Roti di diamkan, kempeskan dan mulai membentuk dan isi dengan margarin beku, kemudian diamkan lagi sekitar 45 Menit dengan menutup dengan kain basah/lembab. setelah di diamkan beri topping dan Oven dengan suhu kira² 180 derajat.

Cara membuat topping
1. Campur semua bahan dan mixer, tambah air sedikt dan mixer sampai lembut sekitar 3-5menit


Bolu Tape Singkong

Doha di bulan Januari mulai terasa dinginnya, tahun ini sepertinya hawa dingin telat datang jika dibanding tahun lalu dimana hawa dingin winter sudah terasa dari bulan Desember. Biasanya dingin-dingin gini bawaannya pengen ngunyah terus, ya memang benar sekali dan terbukti oleh ku dan anak-anak yang setiap menit perut keroncongan dan mencari-cari makanan. Kalau sudah begini, berarti harus selalu ada stok makanan di lemari. Tapii sayangnya lama-lama bosen juga nyemil yang itu-itu saja, jadi ya mau ga mau harus ngedapur untuk menyajikan cemilan untuk anak-anak khususnya.

Hari ini aku membuat cupcakes tape singkong keju. Bolu ini memang sudah aku rencanakan dari jauh-jauh hari karena menunggu keberadaan si tape di indonesian grocery. Aku suka sekali dengan bolu tape ini, karena waktu kecil mamaku sering membuatkanku bolu tape. Setelah browsing-browsing aku memilih resep dari NCC yang ditulis oleh Dewi Anwar. Yuk ikut mencoba resepnya..


Bahan :
400 gr tape singkong yg manis
200 ml santan kental (kara)
8 butir telur
225 gr gula kastor
200 gr terigu kunci biru
50 ml minyak goreng
1 sdm emulsifier
50 gr keju cheedar parut utk taburan

Cara Membuat:
  • Hancurkan tape singkong sampai lembut, campur dengan santan, aduk rata, sisihkan
  • Kocok telur, gula pasir dan emulsifier sampai mengembang dan kental, msukan terigu sambil diayak diatas adonan, aduk rata
  • Masukan tape singkong, aduk rata, terakhir masukan minyak goreng, aduk rata,
  • Tuang adonan ke loyang tulban atau ke cetakan muffin yg telah diisi cup paper, taburi keju parut
  • Bila menggunakan loyang tulban, oven dengan suhu 160C selama kurang lebih 25 menit atau sampai menguning, kalo cup cake oven dng suhu 180C.